Karangtengah - SELAMAT MERAYAKAN PESTA DEMOKRASI 2024

SELAMAT MERAYAKAN PESTA DEMOKRASI 2024

"Kesatuan dalam perbedaan adalah kunci keberhsilah pemilu yang damai. Kita bangun bersama pemilu jujur dan adil. mari kita tinggalkan perpecahan dan bersatu untuk kebaikan bersama." (Presiden RI Bapak Ir. H. Joko widodo)

KARANGTENGAH -  Pemilihan umum (Pemilu) telah terlaksana pada tanggal 14 Februari 2024 kemarin. Seperti yang dikatakan Bapak Joko Widoodo bahwa kita memiliki kewajiban untuk memilih dan menciptakan pemilu yang jujur dan adil sehingga terciptanya kesatuan meskipun dalam perbedaan sehingga pemilu berjalan damai untuk kebaikan bersama. 

Di Desa Karangtengah sendiri pemilu dilaksanakan di 10 TPS yang terbagi : 4 TPS di RW 01 yaitu TPS 1 sampai 4, 4 TPS di RW 02 yaitu TPS 5 sampai 8 dan TPS 9 dan 10 berada di RW 03. Dengan daftar pemilih tetap (DPT) sebanyak 2.432. 

Antusiasme tinggi ditunjukkan oleh warga Desa Karangtengah dalam mengikuti Pemilihan Umum (Pemilu) 2024. Sejak pagi hari, warga sudah berbondong-bondong mendatangi Tempat Pemungutan Suara (TPS) untuk menggunakan hak pilih mereka.

Antusiasme warga Desa Karangtengah dalam mengikuti Pemilu 2024 ini menunjukkan bahwa masyarakat Indonesia semakin sadar akan pentingnya menggunakan hak pilih mereka untuk menentukan masa depan bangsa.

Pemilu 2024 merupakan momen penting bagi bangsa Indonesia untuk memilih pemimpin dan wakil rakyat yang akan membawa bangsa ini ke arah yang lebih baik. Oleh karena itu, partisipasi masyarakat dalam pemilu ini sangatlah penting.

 


Dipost : 19 Februari 2024 | Dilihat : 106

Share :